Cara Cek Status dan Rincian Bansos PKH 2024
Pemerintah Indonesia meluncurkan kembali Program Keluarga Harapan (PKH) 2024 untuk membantu sekitar 10 juta keluarga yang termasuk dalam kategori prasejahtera. Tujuan program ini adalah untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan mengurangi kemiskinan di Indonesia.
Pencairan bantuan PKH untuk bulan Juli, Agustus, dan September 2024 akan segera dimulai. Beberapa Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sudah berhasil mengecek saldo rekening mereka untuk alokasi bulan Juli dan Agustus.
Masyarakat yang merasa berhak menerima bantuan ini diharapkan aktif memeriksa status mereka dan mengikuti prosedur yang ditetapkan oleh Kementerian Sosial. Bagi penerima PKH, penting untuk secara rutin memantau akun Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Jika tidak memiliki rekening, mereka bisa menghubungi Kantor Pos terdekat sesuai jadwal yang ada. Untuk informasi terbaru, penerima juga dapat memeriksa status bantuan di situs resmi Kementerian Sosial.
Cara Cek Status Penerima PKH 2024
- Kunjungi laman cekbansos.kemensos.go.id
- Pilih wilayah penerima manfaat (Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa)
- Masukkan nama penerima sesuai KTP
- Isi kode verifikasi
- Klik “Cari Data”
Nominal Bantuan PKH 2024 Berdasarkan Kategori
- Ibu hamil: Rp3 juta/tahun (Rp750 ribu/tahap)
- Anak usia dini: Rp3 juta/tahun (Rp750 ribu/tahap)
- Anak SD: Rp900 ribu/tahun (Rp225 ribu/tahap)
- Anak SMP: Rp1,5 juta/tahun (Rp375 ribu/tahap)
- Anak SMA: Rp2 juta/tahun (Rp500 ribu/tahap)
- Lansia di atas 70 tahun: Rp2,4 juta/tahun (Rp600 ribu/tahap)
- Penyandang disabilitas berat: Rp2,4 juta/tahun (Rp600 ribu/tahap)
Cara Mendaftarkan Diri Menjadi Penerima Bansos 2024
- Unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store (pengguna android) atau App Store (pengguna iOS).
- Buka aplikasi Cek Bansos lalu klik tombol ‘Buat Akun Baru’ untuk registrasi.
- Selanjutnya, silahkan mengisi data diri yang diminta dan isi dengan nama lengkap, nomor kartu identitas (e-KTP atau KK), alamat domisili, dan alamat e-mail aktif dengan benar.
- Unggah foto e-KTP dan selfie sambil memegang e-KTP.
- Pastikan seluruh data terisi dengan benar, kemudian klik tombol ‘Buat Akun Baru’.
- Berikutnya, silahkan cek e-mail dari Kemensos untuk melakukan verifikasi dan aktivasi masuk.
- Apabila berhasil, kamu dapat kembali masuk ke beranda aplikasi Cek Bansos lalu klik menu ‘Daftar Usulan’.
- Setelah itu, pilih menu Tambahkan Usulan dan silahkan mengisi informasi pribadi yang tertera.
- Kamu kemudian memilih jenis bantuan diinginkan, tunggu beberapa saat untuk proses verifikasi.
- Setelah berhasil melewati seluruh proses, kamu tinggal menunggu proses verifikasi data oleh Dinas Sosial dan akan disahkan secara resmi melalui kepala daerah setempat.
Info Penting Terhadap Penerimaan Bansos
- Pastikan data yang diisi benar dan sesuai KTP agar proses verifikasi berjalan lancar.
- Simpan username dan password dengan baik untuk login berikutnya.
- Cek email secara berkala untuk informasi lebih lanjut dari Kementerian Sosial.