Unit Merdeka Belajar Kampus Merdeka Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (MBKM UMSU) menggelar acara penutupan Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Angkatan 4, pada Kamis malam (20/6) di Auditorium Kampus UMSU Jalan Muchtar Basri no.3 Medan.
Penutupan berlangsung meriah, diisi dengan rangkaian acara gala dinner dan berbagai penampilan parade budaya dari 41 mahasiswa PMM Inbound UMSU Angkatan 4. Momen ini disambut dan diapresiasi oleh Rektor UMSU, Prof. Dr. Agussani, MAP yang turut hadir.
“Atas nama universitas, saya mengucapkan terima kasih kepada anak-anak kami mahasiswa inbound yang akan kembali ke kampusnya masing-masing. Walaupun akan meninggalkan kampus dan kota ini, saya melihat program PMM ini dikelola dengan baik, dan anak-anak kami dapat menunjukkan penampilan terbaik dalam rangkaian acara malam ini,” ujar Rektor UMSU.
Prof. Agussani berharap, pengalaman yang diperoleh selama mengikuti program PMM tersebut dapat menjadi bekal berharga bagi para mahasiswa untuk melanjutkan studi dan kehidupan mereka di masa depan.
“Ananda sudah mendapatkan pengalaman dari bergaul selama ini baik di kampus UMSU maupun dengan para mahasiswa dari luar Sumatera Utara. Saya harap pengalaman ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk pembelajaran dengan para dosen di UMSU dan juga sebagai bekal untuk melanjutkan hubungan dan kerja sama pada masa yang akan datang,” harapnya.
Berdasarkan laporan dari PIC PMM UMSU, Dr. Mandra Saragih, S.Pd., M.Hum seluruh kegiatan PMM Angkatan 4 di UMSU berjalan dengan lancar. Baik dari proses akademik hingga kegiatan modul Nusantara dengan empat subkegiatan yakni Kebhinekaan, Inspirasi, Refleksi dan Kontribusi Sosial.
“Alhamdulillah, seluruh mahasiswa PMM Angkatan 4 telah menyelesaikan perkuliahan dan mengikuti empat subkegiatan modul Nusantara dengan baik. Tentu semua ini dapat terlaksana dengan dukungan penuh dari Pak Rektor melalui unit MBKM,” ujar Dr. Mandra.
Dia menyampaikan, terdapat 195 mahasiswa PMM outbound UMSU yang kuliah di berbagai kampus Indonesia, akan segera kembali ke UMSU.
Pada kesempatan ini, salah satu perwakilan mahasiswa PMM Inbound, Ibni Romadhon dari Universitas Nahdlatul Ulama Al Ghazali Cilacap, mengungkapkan rasa bangganya bisa mengikuti program PMM di UMSU.
“Selama belajar di UMSU, saya merasa sangat bangga dan berkesan. Saya bertemu dengan berbagai mahasiswa dari seluruh Indonesia dan mempelajari kelestarian budaya Sumatera Utara. Mengunjungi Danau Toba menjadi momen yang berkesan untuk saya, karena di sana budaya Bataknya masih sangat lekat. Hal ini menginspirasi saya untuk melestarikan budaya Indonesia,” ungkap Ibni.
Dia juga menyampaikan terima kasih kepada UMSU atas sambutan yang hangat dan keramahan selama mengikuti program PMM.
“Saya mewakili teman-teman semua, mengucapkan terima kasih kepada UMSU yang sudah sangat baik menyambut kami. Saya harap pembelajaran di sini bisa menjadi kenangan-kenangan indah untuk kita semua,” imbuhnya.
Sementara itu, Vindi Chintya, salah satu mahasiswa UMSU peserta program PMM Outbound di Universitas Indonesia, berbagi pengalamannya selama mengikuti program ini.
“Selama saya belajar di UI, banyak hal baru dan budaya baru yang saya temukan di sana. Saya mengenal sistem dan pembelajaran yang berbeda dan sangat kompetitif. Saya mendapatkan banyak pelajaran baru melalui program ini, membuat saya paham karakteristik antar individu saat bersosialisasi,” tutur Vindi.
Dia berterima kasih kepada Rektor UMSU dan tim MBKM yang telah membantu memfasilitasi dirinya selama mengikuti program PMM.
Hadir pada acara ini, Wakil Rektor 1 Prof. Dr. Muhammad Arifin, M.Hum, Wakil Rektor II Prof. Dr. Akrim, M.Pd., Wakil Rektor III Dr. Rudianto, M.Si, Para Pimpinan Fakultas di lingkungan UMSU, Kepala biro Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Radiman, S.E., M.Si, Ketua Unit MBKM Abdurrahman Zuhdi, M.I.Kom beserta jajaran, Mahasiswa PMM Inbound dan Outbound.