Gangguan Tumbuh Kembang Anak
Jika Anda sebagai orang tua merasa khawatir terhadap perkembangan tumbuh kembang anak, BPJS Kesehatan menyediakan solusi yang dapat membantu. Salah satu langkah yang dapat diambil adalah dengan melakukan konsultasi dan terapi perkembangan di Klinik Tumbuh Kembang yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.
Jenis Gangguan tumbuh kembang anak
-
Gangguan Berbicara, Berbahasa, dan Speech Delay
Pada beberapa kasus, anak mungkin mengalami kesulitan dalam berbicara atau berbahasa, serta mengalami keterlambatan dalam perkembangan bicaranya.
-
Autisme
Autisme adalah gangguan perkembangan yang memengaruhi interaksi sosial, komunikasi, dan perilaku anak.
-
Cerebral Palsy
Cerebral palsy adalah kelainan yang mempengaruhi kontrol gerakan tubuh, koordinasi, dan postur anak.
-
Down Syndrome
Anak dengan sindrom Down memiliki ciri fisik dan kognitif khas yang memerlukan perhatian khusus dalam perkembangannya.
-
Stunting
Stunting adalah kondisi di mana pertumbuhan anak terhambat dan tidak sesuai dengan usianya.
-
Retardasi Mental
Retardasi mental adalah gangguan perkembangan yang ditandai dengan keterbelakangan dalam fungsi kognitif dan adaptasi sosial.
-
ADHD (Attention Deficit Hyperactivity Disorder)
ADHD adalah gangguan perilaku yang ditandai dengan hiperaktivitas, impulsivitas, dan kesulitan dalam konsentrasi.
Syarat Penggunaan Fasilitas Terapi Tumbuh Kembang Anak dengan BPJS
-
Pastikan orang tua dan anak memiliki kartu kepesertaan BPJS Kesehatan yang aktif.
-
Anak yang akan menjalani terapi tumbuh kembang harus berusia maksimal 14 tahun.
-
Bawa anak ke fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan untuk melakukan pemeriksaan tumbuh kembang oleh Dokter Spesialis Anak (DSA).
-
Jika DSA memberikan indikasi bahwa anak mengalami gangguan tumbuh kembang, Anda akan menerima surat rujukan program terapi.
Langkah-langkah Proses Penggunaan Fasilitas Terapi Tumbuh Kembang Anak dengan BPJS
-
Lengkapi berkas yang diperlukan, termasuk kartu asli kepesertaan BPJS Kesehatan dan fotokopinya, Kartu Keluarga (KK) asli dan fotokopi, KTP asli milik Ayah dan Bunda serta fotokopinya, serta surat rujukan program terapi dari dokter.
-
Anda dapat melakukan pendaftaran online atau datang lebih awal ke fasilitas kesehatan untuk menghindari antrean panjang.
-
Saat mendaftar, sampaikan kepada petugas tentang rencana penggunaan fasilitas BPJS Kesehatan. Biasanya, peserta BPJS memiliki jadwal tertentu untuk menerima pelayanan.
-
Dampingi anak Anda dalam menjalani terapi yang telah dijadwalkan secara rutin oleh dokter.
Dengan mengetahui syarat dan prosedur penggunaan fasilitas BPJS Kesehatan di klinik tumbuh kembang anak,dapat memberikan dukungan terbaik untuk perkembangan anak.