Skrining BPJS Kesehatan
Apa Itu Skrining?
Skrining adalah suatu proses pemeriksaan atau penilaian kesehatan secara rutin untuk mendeteksi risiko penyakit tertentu. Dalam konteks BPJS Kesehatan, skrining bertujuan untuk mengidentifikasi risiko penyakit seperti diabetes melitus, hipertensi, jantung koroner, dan gagal ginjal.
Skrining ini sangat penting karena dapat membantu Anda mengambil tindakan preventif lebih awal jika ditemukan risiko penyakit.
Manfaat Skrining BPJS Kesehatan
Skrining BPJS Kesehatan memiliki manfaat besar dalam menjaga kesehatan. Beberapa manfaat utamanya meliputi:
-
Deteksi Dini Penyakit
Skrining membantu mendeteksi risiko penyakit sejak dini, sehingga kamu dapat mengambil langkah-langkah untuk mencegahnya atau mengobatinya lebih awal.
-
Menyediakan Informasi Kesehatan
Hasil skrining memberikan informasi tentang kondisi kesehatan, yang dapat menjadi dasar untuk merencanakan gaya hidup sehat.
-
Memudahkan Akses Layanan Kesehatan
Jika hasil skrining menunjukkan risiko penyakit, kamu dapat segera mendapatkan layanan medis yang diperlukan melalui BPJS Kesehatan.
Cara Skrining BPJS dengan Mobile dan Website
Skrining BPJS Kesehatan dapat dilakukan dengan mudah melalui aplikasi Mobile JKN dan website resmi BPJS Kesehatan. Berikut adalah langkah-langkahnya:
Melalui Aplikasi Mobile JKN:
-
Instal aplikasi Mobile JKN di smartphone Anda melalui Google Play Store atau App Store.
-
Masukkan nomor kartu JKN-KIS atau email peserta beserta password.
-
Cari fitur “Skrining Riwayat Kesehatan.”
-
Pilih nomor kartu BPJS Kesehatan.
-
Jawab pertanyaan yang tertera mengenai kebiasaan dan riwayat kesehatan Anda.
-
Setelah menjawab pertanyaan, hasil skrining BPJS Kesehatan akan ditampilkan, termasuk risiko penyakit yang mungkin Anda hadapi.
Melalui Website BPJS Kesehatan:
-
Buka situs https://webskrining.bpjs-kesehatan.go.id/skrining/index.html pada browser Anda.
-
Masukkan nomor kartu BPJS Kesehatan, tanggal lahir, dan kode captcha, lalu klik ‘Cari Peserta.’
-
Setelah itu, Anda akan diarahkan ke laman persetujuan skrining. Klik ‘Setuju’ untuk melanjutkan.
-
Isi formulir data lengkap Anda, termasuk berat badan, tinggi badan, pendidikan, nomor HP, dan kontak keluarga.
-
Jawab pertanyaan tentang kebiasaan dan riwayat kesehatan Anda.
-
Hasil skrining BPJS Kesehatan akan ditampilkan, termasuk rekomendasi dan saran berdasarkan hasilnya. Jika diperlukan, Anda dapat mencetak hasil skrining tersebut.
Dengan melakukan skrining BPJS Kesehatan secara rutin, kamu dapat menjaga kesehatan Anda dengan lebih baik dan mengambil langkah-langkah pencegahan yang tepat jika ditemukan risiko penyakit